BRI Cabang Teluk Kuantan Serahkan Satu Unit Ambulance Kepada Polres Kuansing.

BRI Cabang Teluk Kuantan Serahkan Satu Unit Ambulance Kepada Polres Kuansing.

TELUKKUANTAN- Bank Rakyat Indonesia (BRI) Cabang Teluk Kuantan Kabupaten Kuantan Singingi menyerahkan bantuan berupa satu unit mobil ambulance kepada Polres Kuansing, melalui program CSR BRI.

Kapolres Kuansing, AKBP Henky Poerwanto,SIK., MM, Pemberian bantuan mobil ambulance itu ke Polres Kuansing, sebagai bentuk apresiasi pula yang selama ini relasi yang telah dibangun oleh pihak Bank BRI cabang Teluk Kuantan dengan Polres Kuansing.

Kemudian Henky Poerwanto mengucapkan terimakasih atas apa yang disumbangkan oleh pihak BRI Cabang Teluk Kuantan kepada Polres Kuansing, dan Ambulance ini akan gunakan sebaik-baiknya,kata Henky.

"ini bentuk apresiasi kita terhadap Polres Kuansing, dan juga mengingat mobilisasi Polres Kuansing dalam memberi pelayanan ke masyarakat," ujar asisten manajer BRI Teluk Kuantan Novi Andriansyah,Selasa (5/5/2020).

Lanjutnya, selain itu, penyerahan mobil ambulance itu, guna diperuntukkan keperluan jajaran Polres Kuansing dan masyarakat umum yang membutuhkan.

"Kita harap, semoga ini dapat dimanfaatkan dengan baik, dan dapat menunjang pula kinerja polisi dalam hal mobilisasi pelayanan baik di interen jajaran Polres sendiri, maupun kalangan masyarakat umum," harapnya.

Tampak hadir dalam acara serah terima tersebut, Farid Yudhawirawan (Kacab BRI) Taluk Kuantan, Novi Andriansyah (Asisten Manager) BRI Teluk Kuantan, Bedtri Amran (Supervisor Penunjang Operasional BRI) Taluk Kuantan,Kompol Razif,SH (Waka Polres Kuansing), Kompol Yanuardi,SH.,MH (Kabag Sumda),Kompol Erde Dianto,SH (Kabag Ops),Kompol Syafri Joni,SE.

Kemudian,AKP Andi Cakra Putra,S.I.K (Kasat Reskrim), AKP Eddy Renhar (Kasat Sabhara), AKP Sahardi,SH, Para Perwira Polres Kuansing serta Personil Polres Kuansing.


Berita Lainnya

Index
Galeri