Covid-19 Tak Surutkan Semangat Koramil 11/Tambusai untuk Patroli Karlahut

Covid-19 Tak Surutkan Semangat Koramil 11/Tambusai untuk Patroli Karlahut

ROHUL - Komandan Koramil 11/Tambusai Kapten Inf M. Fadhil memerintahkan Bintara Pembina Desa (Babinsa) jajarannya tetap bekerja keras mengantisipasi ancaman kebakaran hutan dan lahan (Karhutla) di wilayah desa binaannya masing masing.

Berdasarkan instruksi itu, Babinsa Koramil 11/Tambusai Serma Syafwardi dengan sigap menggalakkan patroli Karhutla terutama di wilayah binaannya Desa Tambusai Timur, Kecamatan Tambusai, Kabupaten Rokan Hulu, Minggu (3/5/2020). 

"Karhutla masih tetap jadi prioritas sebagaimana arahan dan penyampaian pemerintah pusat, meski saat ini kita menghadapi masa sulit karena penyebaran Covid-19. Namun pelayanan prioritas tidak boleh terganggu, kerja lapangan dan koordinasi tim tetap jalan guna mengantisipasi, terutama di wilayah rawan terjadi kebakaran," tutur Serma Syafwardi.

Babinsa Tambusai Timur ini juga mengungkapkan, berdasarkan analisis Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG), puncak musim kemarau di Provinsi Riau diperkirakan terjadi pada bulan Juni dan Juli mendatang. 

Sementara itu, Danramil 11/Tambusai Kapten Inf M. Fadhil menyampaikan terima kasih kepada warga masyarakat Desa Tambusai Timur yang telah ikut aktif di lapangan dan peduli terhadap ancaman Karhutla yang terus menerus masih tetap bekerja di tengah situasi pandemi Covid 19. 

"Untuk Karhutla kita tidak bisa menunggu, harus lebih dini upaya antisipasi kita lakukan, sehingga warga masyarakat yang berencana membuka lahan, tidak melakukan pembakaran, serta meminta semua pihak termasuk perusahaan swasta dan pemangku kawasan untuk mengantisipasi Karhutla,'' tegas Danramil. (rilis)


Berita Lainnya

Index
Galeri