Bantu Kekurangan Darah Polres Kuansing Gelar Donor

Bantu Kekurangan Darah  Polres Kuansing Gelar Donor

 

TELUKKUANTAN-Akibat pandemi Corona , stok darah di Unit tranfusi darah RSUD Teluk Kuantan mengalami kekurangan stok darah. Guna membantu hal itu, Kamis 16 April jajaran Polres Kuansing menggelar aksi donor darah. Jumlahnya mencapai 55 orang, atau 55 kantong darah. Demikian ditegaskan Kapolres Kuansing, AKBP.  Henky Poerwanto, Sik didampingi Kabag Sumda Polres Kuansing, Kompol. Yanuardi usai acara.

Kepada wartawan Kapolres menjelaskan, selain melakukan aksi donor darah, juga di lakukan kampanye cuci tangan , dan cek suhu tubuh.

Untuk kegiatan cek suhu tubuh dan cuci tangan ini, akan berlangsung secara kontinyu sebagai antisipasi penyebaran covid - 19 , khususnya di jajaran Polres Kuansing, ungkap Henky.

Selain melaksanakan giat ini, bersama instansi dan elemen masyarakat lainnya, Polres Kuansing juga akan terus mengkampanyekan budaya hidup bersih di tengah masyarakat, ucap Kapolres.

Mudah mudahan berbagai upaya yang telah dilakukan, bisa menekan penyebaran dan antisipasi covid - 19 ini, tutupnya.


Berita Lainnya

Index
Galeri