Babinsa Koramil 10/Kunto Darussalam dan Tim Gabungan Siaga di Posko Covid-19

Babinsa Koramil 10/Kunto Darussalam dan Tim Gabungan Siaga di Posko Covid-19

ROHUL - Babinsa Koramil 10/Kunto Darussalam Kodim 0313/KPR, Peltu M. Sitepu bersama tim gabungan, siaga di depan posko Covid-19 Desa Bonai, Kecamatan Bonai Darussalam, Kabupaten Rokan Hulu (Rohul).

Kesiapansiagaan itu terus dilaksanakan Koramil 10/Kunto Darussalam dan seluruh tim gabungan setelah makin merebaknya penyebaran Covid-19 di Kabupaten Rokan Hulu.

"Virus Corona atau Covid-19 yang merebak di Indonesia ini harus menjadi perhatian serius khususnya bagi perorangan dalam menjaga kesehatan," kata Peltu M. Sitepu, Rabu (15/04/2020).

Dia menjelaskan, Virus Corona yang merebak ini adalah infeksi virus yang menyerang saluran pernapasan yang berasal dari hewan kepada manusia atau manusia kepada manusia.

Penularannya melalui droplet dan infeksi Virus Corona ini termasuk pandemik yaitu penyebaran penyakit yang dapat meluas ke seluruh dunia.

"Untuk itu mari kita sayangi keluarga kita dan rekan-rekan kita berawal dari diri sendiri dengan Social Distancing, menjaga Personal Hygiene, kemudian olahraga cukup dan konsumsi makanan bergizi. Dengan kita menjaga diri kita, maka kita dapat memutus peredaran virus Corona," ajak dia. (rilis)


Berita Lainnya

Index
Galeri