Dinsos P3APPKB Meranti Sambangi Penderita Penyakit Kaki Gajah di Selatpanjang

Dinsos P3APPKB Meranti Sambangi Penderita Penyakit Kaki Gajah di Selatpanjang
Saat kunjungan Dinsos P3APPKB Meranti di kediaman rumah Ahmad Sueb (83) yang beralamat di Jalan Pemu

Meranti - Dinas Sosial Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak, Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana (Dinsos P3APPKB) Kabupaten Kepulauan Meranti menyambangi kediaman rumah Ahmad Sueb (83) yang beralamat di Jalan Pemuda Setia RT 01 RW 02 Desa Banglas Kecamatan Tebing Tinggi Kabupaten Kepulauan Meranti.

Kunjungan yang berlangsung pada Rabu (13/11/2019) sore, yang dilakukan pihak Dinsos P3APPKB Kepulauan Meranti melalui Kepala Dinas Sosial P3APPKB Kepulauan Meranti Agusyanto Bakar SSos MSi yang diwakili Sekretaris Dinsos P3APPKB Kepulauan Meranti Juwita Ratna Sari bersama Kasi dan Staff di Dinsos P3APPKB Kepulauan Meranti, Ketua RT setempat.

Kunjungan tersebut pula dalam rangka melihat langsung kondisi Ahmad Sueb yang menderita penyakit kaki gajah sejak 10 tahun lalu hingga sekarang. Saat ini, Ahmad Sueb tinggal sebatang kara. Beruntungnya ada Liza, yang merupakan tetangga yang senantiasa merawat kondisinya hingga sekarang.

Dalam keterangan yang disampaikan Liza, kalau dirinya sudah mengurus Ahmad Sueb sudah kurang lebih 7 tahun dan saat ini kondisi Ahmad Sueb sudah tidak bisa duduk yang berlangsung sejak setahun lebih.

Liza juga berharap kedepannya pihak Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kepulauan Meranti melalui Dinsos P3APPKB Kepulauan Meranti supaya dapat mencari solusi agar pengobatan untuk Ahmad Sueb bisa dapat dilanjutkan.

"Memang sebelumnya ada pihak Dinas kesehatan dan puskesmas yang datang untuk melakukan perobatan terhadap bapak Ahmda Sueb. Namun sekarang sudah enggak lagi lantaran katanya penyakit kaki gajah yang diderita sudah permanen," terang Liza.

Mendengar cerita dari Liza, Kepala Dinas Sosial P3APPKB Kepulauan Meranti Agusyanto Bakar SSos MSi melalui Sekretaris Dinsos P3APPKB Kepulauan Meranti Juwita Ratna Sari akan mencari solusi untuk penyembuhan penyakit Kaki gajah yang diderita Ahmad Sueb itu. 

Sebelumnya, dikatakan Juwita bahwa pihaknya semula akan berencana membawa Ahmad Sueb ke Panti Jompo di pekanbaru. Namun dengan kondisi seperti ini, tentu butuh koordinasi dengan OPD lain.

"Ya, awalnya kita berencana membawa beliau ke panti jompo. Rencana ini setelah kita mendapat informasi dari Ketua DPRD. Tapi dengan kondisi begini, kita coba merangkul Dinas Kesehatan terlebih dulu," terangnya.

Namun, pihaknya tidak putus asa begitu saja dalam mencari solusi untuk kesembuhan Ahmad Sueb yang saat ini terbaring, terutama yang terkait dengan tupoksi Dinas Sosial sendiri.

"Kita juga dalam konteks tupoksi, akan coba bantu beliau bagaimana bapak ini bisa mendapat aneka bantuan sosial yang merupakan program prioritas pemerintah, apalagi beliau ini sudah lansia," jelasnya.

Terkait hal ini, Kepala Dinas Sosial P3APPKB Kepulauan Meranti Agusyanto Bakar SSos MSi meminta tanggapannya karena sepertinya ada benang merah yang terhubung dengan kunjungannya ke kediaman Ibu Samsinar (63), warga jalan pelabuhan RT 02/RW 02 Dusun 3 Desa Banglas.

"Fenomena kehidupan masyarakat yang kita kunjungi, menggugah tanggung jawab kita yang sudah melintasi tupoksi karena sudah menyangkut faktor kemanusiaan disana," ungkap Agus. (Red/wp)


Berita Lainnya

Index
Galeri