Suyatno Tingkatkan Kerja Sama Pemkab dengan Legislatif Majukan Rohil

Suyatno Tingkatkan Kerja Sama Pemkab dengan Legislatif Majukan Rohil
Pelantikan dan pengambilan sumpah tersebut dilakukan oleh Ketua PN Rohil Faisal SH MH. 

BAGANSIAPIAPI - Pimpinan dan Wakil Pimpinan DPRD Kabupaten Rokan Hilir (Rohil) periode 2019-2024 secara resmi dilantik, Senin (30/9/2019). 

Pelantikan dan pengambilan sumpah tersebut dilakukan oleh Ketua PN Rohil Faisal SH MH dan dihadiri Bupati Rohil H Suyatno, Kajari Rohil Gaos Wicaksono, Kasdim 0321/Rohil Mayor Sumarno, para kepala OPD serta undangan lainnya. 

Adapun pimpinan DPRD dan wakil DPRD sesuai dengan keputusan Gubernur Riau yakni Ketua dijabat oleh Maston (PDIP), Wakil Ketua I dijabat oleh H Abdullah (Partai Golkar), Wakil Ketua II Basiran Nur Efendi (Partai NasDem), serta Wakil Ketua III dijabat oleh Hamzah (Partai Hanura). 

Bupati Rohil Suyatno menyebutkan, ketua dan wakil ketua DPRD Rohil definitif yang baru dilantik dan disahkan sesuai SK Gubernur Riau merupakan putra terbaik Rohil. 

“Saya sangat berharap betul kepada pimpinan dan anggota DPRD periode 2019-2024 yang sudah dilantik beberapa minggu yang lalu kita mengharapkan kerjasama yang baik antara eksekutif dan legislatif dalam menyelesaikan program-program ke depan baik itu Ranperda maupun APBD,” katanya. 

Setiap permasalahan lanjutnya, dapat diselesaikan dengan musyawarah. Jika berkaca pada sebelumnya sebut Bupati, setiap agenda pembahasan maupun pengesahan selalu saja mengalami keterlambatan dan tidak tepat waktu, disampaikan oleh awak media Rabu (2/10/2019). 

“Menjadi kebiasaan kita sebelum-sebelumnya itu selalu saja tidak tepat waktu, ya kadang-kadang molor bahkan hingga tengah malam baru disahkan, ini sangat-sangat membosankan apalagi kita menunggu-menunggu, ini yang tidak pasti,” ucapnya. 

Namun lanjutnya, Ia mengaku telah berkomunikasi dengan pimpinan yang baru untuk sekiranya dapat menyelesaikan persoalan-persoalan yang lama agar diubah. 

“Intinya pemerintah daerah saya sebagai Bupati dan teman-teman OPD siap membuat pertemuan-pertemuan khusus dalam rangka kita mengesahkan RAPBD atau Ranperda yang ada. Intinya kita ingin kerjasama yang baik,” pungkasnya.

Sementara Ketua DPRD Rohil Maston dalam sambutannya menyampaikan ucapan terima kasih atas kepercayaan yang telah diberikan kepadanya dan berharap kerjasama yang baik akan tercipta antara DPRD Rohil dengan Pemerintah Daerah dalam membangun Kabupaten Rohil kedepannya. FAZ/ADV


Berita Lainnya

Index
Galeri