Bupati Rohul Janji akan Tingkatkan Pendidikan Guru PAUD di Rohul

Bupati Rohul Janji akan Tingkatkan Pendidikan Guru PAUD di Rohul

PASIRPENGARAIAN - Banyaknya guru Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) di Kabupaten Rokan Hulu (Rohul) yang masih bependidikan SLTA, Bupati Rohul menyatakan akan berupaya meningkatkan jenjang pendidikan para guru PAUD setara Sarjana (S1).

Kondisi ini berdasarkan data Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga (Disdikpora) Rohul, bahwa masih 90 persen guru PAUD di Rohul masih berpendidikan SLTA atau SMA.

"Ini jadi tugas kita, untuk bisa ‎meningkatkan Sumber daya manusia (SDM) para guru-guru PAUD yang ada di Rohul, dengan mengikuti kemajuan zaman dan teknologi saat ini," kata Bupati Sukiman, kemarin, saat ditanya terkait masih banyaknya guru PAUD di Rohul yang belum Sarjana.

Dikatakan Bupati, perkembangan zaman saat ini, harus diimbangi dengan SDM para tenaga pendidik, sehingga generasi muda bisa semakin berkembang dan cerdas dan juga harus bisa memahami Teknologi dan Informasi (TI).

"Kita berupaya dengan melakukan kerjasama dengan Kampus Universitas Pasir Pangaraian (UPP), untuk membuka perkuliahan jarak jauh antar kecamatan. Dengan begitu, guru PAUD bisa kuliah dan memudahkan jarak agar lebih dekat," ucap Bupati Sukiman.

Ditambahkan Bupati, peningkatan SDM bukan hanya terhadap tenaga pendidik saja‎, namun terhadap seluruh masyarakat Rohul, terutama masyarakat dari keluarga kurang mampu.

"Ini akan jadi perhatian serius kita, bagaimana para guru-guru yang belum sarjana bisa kuliah dengan biaya murah, dan tidak perlu lagi ke Pekanbaru, nantinya kita akan upayakan guru guru PAUD dan lainnya sebagai pencetak generasi muda bisa dapatkan Pendidikan Sarjana,"

"Saya berharap, kerjasama dengan UPP tersebut bisa meringankan biaya yang besar dalam menimba ilmu di bangku perkuliahan, sehingga biaya yang besar bisa di kurangi. Kita juga paham, kesejahteraan para guru PAUD dan TK masih jauh dari kata sejahtera, namun kita berupaya agar SDM pengajar generasi muda bisa tetap meningkat," kata Bupati penuh harap.**(ds) 


Berita Lainnya

Index
Galeri