Kenapa Jokowi Memilih Kota Dumai Jadi Tempat Kampanye Akbar di Riau?

Kenapa Jokowi Memilih Kota Dumai Jadi Tempat Kampanye Akbar di Riau?

DUMAI - Calon presiden petahana Joko Widodo (Jokowi) menggelar kampanye akbar di Kota Dumai, Riau hari ini. Apa alasan kota di ujung Riau itu jadi lokasi kampanye akbar Jokowi?

Ketua Tim Kampanye Daera (TKD) Riau Jokowi-Maruf Amin, Idris Laena mengatakan, Dumai memang sengaja dipilih khusus untuk menjadi lokasi kampanye akbar terbuka Jokowi. Ini karena Dumai menjadi salah satu lumbung suara Jokowi di Riau pada Pilpres 2012 lalu.

"Saya melihat ya, Dumai itu dari dulu (Jokowi) selalu menang, makanya kalau satu bentuk penghargaan Pak Jokowi kepada Dumai acaranya diadakan di Dumai," kata Idris Laena saat dihubungi, Selasa (26/3/2019).

Selain itu, Idris mengatakan pada saat deklarasi di Riau, lokasi yang dipilih Jokowi yakni di Pekanbaru. Kali ini Jokowi hendak merambah wilayah pesisir Riau.

"Kemarin kan waktu deklarasi diadakan di Pekanbaru. Sekarang di Dumai. Karena Dumai kita daerah pesisir. Jadi dulu beliau menang di sini, target kami di sini menang tetapi untuk provinsi Riau kami tetap melihat antusias masyarakat, yakin lah tetap 60 persen target kami," kata Idris.

Dia menargetkan ada 40 ribu orang yang hadir di kampanye Jokowi hari ini. Idris juga berharap kampanye nanti berjalan dengan lancar. 

"Jadi memang secara di atas kertas, kita sudah memperkirakan sekitar 40 ribu orang. Tapi Insya Allah ya, Mudah-mudahan tidak ada masalah tidak hujan tidak apa. Itu di atas kertas," ujar Idris.

Idris menyebut Jokowi bakal disambut pendukungnya saat tiba di Bandara Pinang Kampai, Kota Dumai. Nantinya, dari bandara menuju lokasi kampanye juga akan ada karnaval.

"Lokasinya outdoor, di Bukit Gelanggang, nanti Pak Jokowi akan jalan, karnaval ke tempat acara, pawai, prosesi karnaval kita melampirkan musik musik tradisional selama hampir 1 km lah perjalanan," tutur Idris.


Berita Lainnya

Index
Galeri