Tinjau Kegiatan Pembangunan Pemerintah

Bupati Sukiman dan Ibu Ketua TP PKK Rohul Ngopi Bareng Bersama Warga

Bupati Sukiman dan Ibu Ketua TP PKK Rohul Ngopi Bareng Bersama Warga

PASIRPENGARAIAN - Bupati Rokan Hulu H Sukiman beserta Ibu Ketua TP PKK Rohul Hj Peni Herawati Sukiman memanfaatkan libur akhir pekan berbaur dan bersilaturrahim dengan masyarakat, sambil meninjau pelaksanaan kegiatan pembangunan yang telah dilaksanakan pemerintah di Kecamatan Rambah Samo, Ahad (10/3/2019).

Terpantau kehadiran orang nomor satu Rohul itu didampingi sejumlah kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD) dan Camat Rambah Samo Adi Irawan SSTP melaksanakan ngopi hari minggu, di salah satu warung kopi di Pasar Surau Gading (Surga) Kecamatan Rambah Samo bersama masyarakat yang sedang berada di kedai kopi tersebut.

Mantan Dandim Indragiri Hilir itu, sambil berbicara secara bebas bercanda dan bergurau, seolah tidak ada jurang pemisah dan batas antara pimpinan dan masyarakat. Keakraban berjalan lancar baik dengan tokoh masyarakat maupun dengan masyarakat biasa. Sehingga terlihat jika pada pertemuan masyarakat di forum resmi masyarakat menghadap bupati.

Sementara dalam kegiatan ngopi bareng itu, terlihat  Bupati mendatangi masyarakat dengan spontan, tanpa jadwal dan mendapatkan aspirasi masyarakat secara langsung.

Salah seorang masyarakat yang hadir di warung ngopi bupati minggu di Desa Surga, Khaidir mengaku terkejut, melihat orang berkumpul ramai di salah satu warung kopi yang biasa ia kunjungi.

‘’Setelah dilihat rupanya ada Pak Bupati dengan masyarakat. Kita terharu dan terkejut dengan keberadaan Pak Bupati membaur dengan masyarakat di warung kedai kopi biasa. Tentunya ini menunjukan kesederhanaan pimpinan (bupati) yang merakyat,’’ ujarnya.

Dalam pada itu, Bupati Rohul H Sukiman mengatakan kegiatan ngopi bareng dihari libur tersebut, merupakan bentuk kepedulian dan cara dirinya bertemu masyarakat secara langsung untuk bersilaturrahmi dan menampung aspirasi masyarakat. Sehingga dengan kegiatan non formal tersebut diharapkan  terjalin keakraban, kekeluargaan dan saling pengertian.

Menanggapi usulan dan keluhan masyarakat, Sukiman mengatakan sepanjang bisa diatasi akan diselesaikan, kalau tidak akan di carikan solusi serta jalan keluarnya.

‘’Ngopi bareng dengan masyarakat pada libur akhir pekan ini, akan kita jadwalkan ke kecamatan. Dengan harapan, jika ada permasalahan atau aspirasi masyarakat dapat ditampung langsung dan ditindaklanjuti jika itu bersifat urgen,’’ sebutnya. (Adv Pemkab Rohul/Kominfo Rohul)


Berita Lainnya

Index
Galeri