Jangan Terlalu Banyak Makan Es Krim Kalau Tak Mau Kena Penyakit Mematikan Ini!

Jangan Terlalu Banyak Makan Es Krim Kalau Tak Mau Kena Penyakit Mematikan Ini!

Siapa sih yang tak suka dengan es krim? dari anak-anak hingga orang dewasa pun menyukai makanan manis dan segar ini. Namun taukah kamu dampak berbahaya jika mengkonsumsi es krim terlalu banyak?

Berikut ini adalah dampak buruk jika terlalu banyak mengkonsumsi es krim, yang dilansir dari laman Muhrid:

1. Menyebabkan penyakit kardiovaskular

Sebagai akibat dari makan es krim berlebihan, es krim dapat menyebabkan penyakit kardiovaskular karena kandungan lemaknya. Sama seperti produk susu lainnya, es krim juga kaya akan lemak.

Vanila, yang merupakan kandungan paling banyak dari semua merk es krim terkenal mengandung lemak sekitar 9 gram. Sebenarnya, lemak merupakan nutrisi dan diperlukan oleh tubuh untuk memproduksi sebagian hormon, energi, dan melindungi organ tubuh.

Namun, jika lemak yang dikonsumsi terlalu banyak maka dapat menyebabkan penyakit kardiovaskular.

2. Menyebabkan serangan jantung dan stroke

Es krim mengandung lemak jenuh seperti yang umumnya juga ditemukan pada produk hewani lain seperti daging, susu, telur, dan mentega. Jika dikonsumsi secara berlebihan, maka lemak jenuh dapat meningkatkan kadar kolesterol darah yang dapat menyebabkan penyumbatan arteri dan akhirnya mengakibatkan serangan jantung dan stroke.

Departemen Pertanian Amerika Serikat menyarankan agar membatasi asupan lemak jenuh hingga kurang dari 10% dari total kebutuhan kalori Anda per harinya.

3. Meningkatkan kadar kolesterol dan risiko penyakit jantung

Kelebihan konsumsi makanan yang tinggi kolesterol bisa meningkatkan kadar kolesterol darah dan meningkatkan risiko penyakit jantung. Satu porsi es krim umumnya mengandung 25 mg kolesterol.

USDA merekomendasikan untuk mengonsumsi kolesterol kurang dari 2.300 mg kolesterol setiap hari untuk menghindari peningkatan kadar kolesterol darah. Bagi Anda yang berusia lebih dari 50 tahun, USDA merekomendasikan untuk mengonsumsi kolesterol kurang dari 1.500 mg kolesterol setiap harinya.

Meskipun kandungan kolesterol dalam satu porsi es krim masih kurang dari batas yang telah ditetapkan USDA, Institute of Medicine merekomendasikan Anda untuk membatasi jumlah konsumsi es krim per harinya karena tubuh Anda secara alami sudah menghasilkan sekitar 1.000 mg kolesterol setiap hari.

4. Menambah berat badan

Es krim mengandung gula murni yang hanya terdiri atas kalori tanpa ada nutrisi lain. Anda bisa makan semua jenis gula yang Anda inginkan agar mencapai kebutuhan kalori harian, namun Anda juga perlu mengonsumsi kalori tambahan untuk memenuhi kebutuhan nutrisi lainnya.

Oleh karena itu, gula secara signifikan dapat berkontribusi terhadap penambahan berat badan dan pada akhirnya dapat menyebabkan penyakit kardiovaskular. Dampak langsung gula pada kadar glukosa darah juga bisa mengakibatkan diabetes.

American Heart Association (AHA) merekomendasikan pria dan wanita agar membatasi asupan gula sehari-hari masing-masing menjadi 150 dan 100 kalori. Satuporsi es krim vanila mengandung 40 kaloridari gula, atau sekitar 27-40% batas yang disarankan AHA untuk pria dan wanita.


Berita Lainnya

Index
Galeri