Prabowo-Sandi Bakal Lanjutkan Kerja Sama Dengan Tiongkok, Asal...

Prabowo-Sandi Bakal Lanjutkan Kerja Sama Dengan Tiongkok, Asal...

JAKARTA - Pasangan Prabowo Subianto-Sandiaga Uno akan tetap melanjutkan kerja sama dengan Tiongkok jika terpilih memimpin Indonesia periode 2019-2024 nanti.

Menurut Dewan Pakar Badan Pemenangan Nasional Prabowo-Sandi Rizal Dharmaputra, pemerintah Tiongkok ingin ada kepastian bilamana Prabowo-Sandi terpilih memimpin Indonesia agar investasinya tetap berjalan. Berkaca dari terpilihnya Mahathir Mohammad sebagai perdana menteri Malaysia yang kemudian memutuskan hubungan kerja sama dengan Negeri Tirai Bambu.

"Karena mereka khawatir sekali dalam konteks yang terjadi di Malaysia. Pada saat Mahathir terpilih dia putus semua itu. Nah, dia ingin meyakinkan Pak Prabowo mengenai hal itu," kata Rizal usai diskusi 'Arah Kebijakan Luar Negeri dan Pertahanan Indonesia 2019-2024' di Auditorium CSIS, Jakarta, Rabu (21/11).

Rizal menuturkan, pihaknya telah menegaskan kepada Tiongkok bahwa selama kebijakan mereka tidak merugikan rakyat Indonesia, tidak merebut lapangan kerja maka tidak menjadi polemik.

"Selama China tidak merebut pekerjaan Indonesia maka itu tidak akan jadi masalah. Namun seperti yang terjadi sekarang, buruh China masuk dan pegawai lokal kehilangan kesempatan buat kerja," jelasnya.

"Tapi selama investasi dan buka lapangan kerja buat pihak Indonesia dan membawa peningkatan kesejahteraan buat pemerintah yang akan datang dan buat rakyat tidak masalah, go a head," tambah Rizal.


Berita Lainnya

Index
Galeri