Prabowo Memarahi Emak-emak Karena Ribut Saat Dirinya Pidato, Kubu Jokowi: Itu Watak Aslinya

Prabowo Memarahi Emak-emak Karena Ribut Saat Dirinya Pidato, Kubu Jokowi: Itu Watak Aslinya

JAKARTA - Anggota Tim Kampanye Nasional (TKN) dan Direktur Relawan Jokowi-Ma'ruf Amin, Razman Nasution mengomentari Calon Presiden Prabowo Subianto yang memarahi emak-emak karena tidak kondusif saat dirinya akan berpidato. Menurut Razman, hal itu merupakan wujud dari watak asli Prabowo.

Razman menilai alasan Prabowo memarahi ibu-ibu di acara itu karena tidak suka terhadap sesuatu yang tidak protokoler. "Pak Prabowo itu mungkin enggak suka yang ribet-ribet enggak suka yang kurang protokoler barangkali, enggak suka kalau ada orang yang minta kemudian berebutan, dia maunya tertib semua," kata Razman di kawasan Gedung Joeang, Menteng, Jakarta Pusat, Jumat (2/11/2018).

Dia juga berpendapat, Prabowo tak memiliki kekuatan untuk mengontrol emosinya saat berhadapan dengan berbagai latar belakang yang dimiliki warga Indonesia. "Pemimpin di negara seperti indonesia yang 265 juta penduduk dengan ribuan etnik, ribuan pulau ini beragam, beliau harus bisa hidup di dalam itu. Ini saya lihat kelemahannya pak Prabowo," ujarnya.

Untuk diketahui, Calon Presiden nomor urut 2 Prabowo Subianto sempat merasa kesal saat berpidato di tengah masyarakat Ponorogo, Jawa Timur, Kamis (1/11/2018). Kekesalannya tersebut berawal ketika dirinya melihat emak-emak berebut buku karangannya, “Paradoks Indonesia”, yang dibagikan tim sukses.

"Kalau saudara mau saya bicara, saudara harus sopan, nunggu saya bicara, baru saudara bicara, jangan ribut sendiri," kata Prabowo saat berpidato di depan Rumah Makan Sate Lego, Jalan KH Ahmad Dahlan, Ponorogo, Kamis siang, yang rekaman videonya viral di media sosial.


Berita Lainnya

Index
Galeri