Pendaftaran Online Ditutup, 4.573 Orang Lamar CPNS 2018 di Pemkab Rohul

Pendaftaran Online Ditutup, 4.573 Orang Lamar CPNS 2018 di Pemkab Rohul

PASIRPANGARAIAN - Pendaftaran online Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) tahun 2018, melalui website resmi Badan Kepegawaian Nasional (BKN) beralamat di sscn.bkn.go.id, resmi ditutup pada Senin tengah malam (15/10/2018) pukul 00.00 WIB.

Pasca pendaftaran ditutup, saat ini calon peserta menunggu pengumuman seleksi administrasi yang rencananya baru akan diumumkan pada Ahad 21 Oktober 2018.

Kepala Badan Kepegawaian Pendidikan dan Pelatihan (BKPP) Kabupaten Rokan Hulu (Rohul), Muhammad Zaki, melalui Kepala Bidang Perencanaan Kepegawaian BKPP Rohul Heni Wisiastuti, mengatakan terjadi lonjakan calon peserta CPNS di hari-hari terakhir jelang penutupan proses pendaftaran online.

Heni mengungkapkan secara keseluruhan calon peserta CPNS yang mendaftar untuk tiga formasi disediakan di lingkungan Pemerintah Kabupaten Ro‎hul sebanyak 4.573 orang, yakni untuk Bidang Tenaga Pendidik, Bidang Kesehatan dan Bidang Teknis.

Dari 4.573 calon peserta CPNS, terdiri 2.586 orang melamar untuk Bidang Pendidikan dengan kebutuhan disediakan 195 formasi, Bidang Tenaga Teknis sebanyak 1.350 orang untuk kebutuhan disediakan 30 formasi.

Sedangkan untuk calon peserta CPNS yang mendaftar untuk Bidang Kesehatan sendiri ada 637 dengan kebutuhan disediakan 51 formasi.‎ Dan formasi khusus Kategori dua atau K2 hanya diberikan kepada 2 tenaga pendidik yang sudah memenuhi persyaratan.

Heni menerangkan hasil rapat Panitia Seleksi Nasional (Panselnas) pada 3 Oktober 2018 lalu, 28 September ‎hingga 20 Oktober 2018 merupakan tahapan seleksi administrasi. Sedangkan untuk pengumuman kelulusan seleksi administrasi baru akan diumumkan pada 21 Oktober 2018.‎

Untuk pengumuman kelulusan hasil seleksi administrasi pada 21 Oktober 2018 akan diumumkan di website resmi BKPP Rohul beralamat di bkpp.rokanhulukab.go.id.

Ditanya soal teknis dan tempat ujian CAT untuk Seleksi Kompetensi Dasar (SKD), Heni mengakui BKPP Rohul belum ada menerima surat resmi dari Menpan Reformasi Birokrasi atau BKN.

"Kita masih menunggu surat dari Menpan dan BKN bagaimana teknis pelaksanaan seleksi SKD. Kalau sudah ada akan kita informasikan ke masyarakat," kata. ‎

Heni mengimbau seluruh calon peserta CPNS 2018 untuk mempersiapkan diri menghadapi seleksi SKD, sebab yang bisa menentukan kelulusan hanya diri sendiri.

"Jadi mulai sekarang belajarlah dengan giat, nggak ada oknum yang bisa me‎luluskan kita. Jangan pernah percaya kalau ada yang menjanjikan bisa meluluskan," pesan Heni kepada calon peserta CPNS 2018.


Berita Lainnya

Index
Galeri