Ketua Yayasan Kemala Bhayangkari Bengkalis Sambangi Warga Kurang Mampu

Ketua Yayasan Kemala Bhayangkari Bengkalis Sambangi Warga Kurang Mampu

PINGGIR – Dalam Rangka Peringati Hari  Yayasan Kemala Bhayangkari (YKB)  ke 38, Bhayangkari Polres Bengkalis Sambangi Warga yang tidak mampu dan kunjungi Rumah Pintar.(Senin,24/09)

Disampaikan, Ketua Cabang  Yayasan Kemala Bhayangkari Polres Bengkalis Ibu Abel Yusup, ketika malakukan serangkaian kunjungan, sekaligus penyerahan bantuan di 5 titik Wilayah Polsek Pinggir,

"kami dari YKB memberikan bantuan berupa tali kasih terlebih keluarga yang kurang mampu, semoga sedikit banyaknya dapat membantu,"tutur Ibu Abel Yusup didampingi rombongan.

Kegiatan diawali kunjungan di Ranting YKB Polsek Pinggir, selanjutnya memberikan bantuan tali kasi pada 1 warga di Desa Balai Pungut, 2 Desa Muara Basung.

Di Wilayah Polsek Pinggir kegiatan di akhiri dengan mengunjungi Rumah Pintar Bhabinkamtibmas di Kelurahan Titi Antui.

Rumah Pintar Bhabinkamtibmas Balai Raja binaan Polsek Pinggir.

Program ini sebagai tambahan dalam mendidik anak tingkat SD dan SMP.

Ketua YKB Abel Yusup menjelaskan, kegiatan serupa ada 6 tempat, setelah Polsek Pinggir, akan berlanjut ke Polsek Mandau, Polsek Bukit Batu, Polsek Siak Kecil, Polsek Rupat dan Polsek Rupat Utara,

"Setiap di wialayah tersebut akan disambangi 5 titik, sekaligus memberikan bantuan yang sama,"ungkap istri dari Kapolres AKBP Yusup Rahmanto Sik ini.

Selain itu Bhayangkari membantu pembuatan Akte Kelahiran Anak, untuk Pinggir sebanyak 16 Akte, secara simbolis telah diserahkan untuk 3 Anak,

"Gagasan ini dari Bapak Kapolres Bengkalis,dan pengurusannya dibantu Kapolsek,"sampainya didampingi Kapolsek Pinggir Kompol Ernis Sik.*1

#Kabupaten Bengkalis

Index

Berita Lainnya

Index
Galeri