Data Terbaru Ungkap Angka Kemiskinan di Pekanbaru Capai Angka 33.090 Jiwa

Data Terbaru Ungkap Angka Kemiskinan di Pekanbaru Capai Angka 33.090 Jiwa

PEKANBARU - Angka kemiskinan di Pekanbaru mencapai 33.090 jiwa dari jumlah penduduk 1.091.088 jiwa pada tahun 2017.

Hal ini terungkap dalam Focus Group Discussion (FGD) yang digelar Pemerintah Kota (Pemko) Pekanbaru dengan tema "Penyusunan Strategi Penanggulangan Kemiskinan daerah Kota Pekanbaru 2018-2023" pada Senin (27/8/2018). Kegiatan dibuka langsung oleh Wakil Walikota Pekanbaru, Ayat Cahyadi.

Dalam sambutannya, Ayat menyampaikan, kemiskinan merupakan permasalahan bangsa yang krusial sehingga perlu langkah penanganan dan pendekatan yang sistematis, terpadu dan menyeluruh.

"Hal ini harus ditujukan untuk mengurangi beban dan memenuhi hak dasar warga negara secara layak untuk menempuh dan mengurangi beban dan mengembangkan kehidupan yang bermartabat," ujarnya.

Dikatakannya, pada tahun 2017 penduduk Kota Pekanbaru berjumlah 1.091.088 jiwa, jumlah kemiskinan sebanyak 33.090 jiwa atau 3,05 persen dari jumlah seluruhnya.

Ayat menyampaikan, FGD ini juga dilakukan untuk penajaman penyelarasan, klarifikasi dan kesepakatan terhadap rancangan strategi penanggulangan kemiskinan di Kota Pekanbaru.

Ayat mewakili Pemko Pekanbaru berharap semua peserta dapat mengikuti rangkaian FGD secara penuh dan menghasilkan pemikiran dan solusi konkrit terkait persoalan kemiskinan.


Berita Lainnya

Index
Galeri