Babinsa Koramil 06/Cerenti Dim 0302/Inhu Bagikan Masker Kepada Masyarakat Penerima BST 

Babinsa Koramil 06/Cerenti Dim 0302/Inhu Bagikan Masker Kepada Masyarakat Penerima BST 

TELUKKUANTAN- Guna mencegah penyebaran Covid-19 di tengah masa pandemi sekarang ini, Babinsa Koramil 06/Cerenti Dim 0302/Inhu Kopda Irwan melaksanakan cipta kondisi dengan membagikan masker kepada masyarakat penerima BST di Kantor POS Indonesia Kel. Koto Peraku, Kec. Cerenti, Kab. Kuantan Singingi, Rabu (18/11/2020).

Kegiatan ini sebagai upaya pencegahan terhadap penyebaran pandemi Virus Corona. Serta Menghimbau dan mengajak kepada masyarakat Kec. Cerenti untuk secara bersama-sama ikut serta membantu pemerintah dalam memutus mata rantai penyebaran Covid-19.

“Kami bagikan masker gratis ini sebelum penerimaan BST dan selain itu juga kami mengingatkan dan menghimbau agar masyarakat tetap mematuhi protokol kesehatan dengan menggunakan masker serta jaga jarak dan lakukan cuci tangan dengan sabun saat akan masuk ataupun setelah penerimaan BST” ujar Kopda Irwan.

Kepala POS Indonesia Kec. Cerenti (Syarurahmadonna) mengucapkan terima kasih kepada Babinsa  yang peduli terhadap kesehatan masyarakat. “Dengan menerapkan protokol kesehatan yang sudah dihimbau oleh Babinsa ini, semoga kita selalu terlindungi dari bahaya virus corona,” tuturnya.


Berita Lainnya

Index
Galeri