Jelang Hari Raya Idul Adha, TNI Dan Relawan/Mahasiswa Melakukan Penyemprotan Disinfektan Di Masjid Dan Fasilitas Umum.

Jelang Hari Raya Idul Adha, TNI Dan Relawan/Mahasiswa Melakukan Penyemprotan Disinfektan Di Masjid Dan Fasilitas Umum.

TELUKKUANTAN- Dalam rangka menjelang Hari raya Idul Adha, Babinsa Koramil 06/Cerenti Dim 0302/Inhu dengan bekerjasama bersama dengan Relawan/mahasiswa Kec. Cerenti, melakukan Penyemprotan Disinfektan secara serentak di seluruh Masjid di Kec. Cerenti Kab. Kuantan Singingi, Kamis (30/7/2020).

Sebelumnya TNI, para Relawan serta pemerintah Kec. Cerenti telah melaksanakan penyemprotan disenfektan dengan beberapa sasaran lokasi seperti, Pasar Tradisional, Tempat Ibadah, Pemukiman Masyarakat  serta Fasilitas Perkantoran.

Kemudian pemberian himbauan terkait upaya pencegahan dan memutus mata rantai penyebaran virus covid-19 (corona) juga telah dilaksanakan melalui patroli rutin. Himbauan yang diberikan antara lain meliputi ajakan untuk senantiasa menjaga kebersihan dan kesehatan, kurangi aktifitas diluar rumah, tetap tenang dan jangan panik, tingkatkan kewaspadaan, mengikuti himbauan resmi yang dikeluarkan oleh pemerintah pusat, dan tidak ikut menyebarkan informasi yang tidak jelas sumbernya yang dapat menimbulkan gejolak ditengah masyarakat.


Sementara itu Sertu Efison dalam mengatakan “besok masyarakat kota samarinda yang beragama muslim akan melaksanakan hari Raya Idul Adha 1441 H maka dari itu mari kita lakukan bersama penyemprotan di masjid yang ada Kec. Ceranti secara serentak hari ini salah satunya Mesjid Al-Ikhlas Kel. Pasar Cerenti, Kab. Kuantan Singingi, Prov Riau.

Untuk yang akan melaksanakan sholat idul adha besok mari saling mengingatkan keluarganya di rumah agar tetap mengutamakan protokol kesehatan saat melaksanakan sholat seperti menggunakan masker dan membawa alat sholat dari rumah” . Tutupnya.

“Dalam beraktivitas baik itu sedang berada diluar rumah untuk keperluan tertentu atau berada dimana saja selalu menggunakan masker dan selalu mentaati himbauan pemerintah dalam penanganan Covid-19” tutur Sertu Efison.


Berita Lainnya

Index
Galeri