Danramil Beserta Anggota Koramil 06/Cerenti Dim 0302/Inhu Memberikan Sembako Dan Pemasangan Penerangan (Listrik) Kepada Seorang Janda Yang Tua Renta Di Desa Kompe Berangin.

Danramil Beserta Anggota Koramil 06/Cerenti Dim 0302/Inhu Memberikan Sembako Dan Pemasangan Penerangan (Listrik) Kepada Seorang Janda Yang Tua Renta Di Desa Kompe Berangin.


TELUKKUANTAN-Bentuk kepedulian dan rasa simpati Danramil dan Babinsa Koramil 06/Cerenti Dim 0302/Inhu Korem 031/Wirabima memberikan sembako kepada warga kurang mampu, seorang janda yg tinggal  sebatang kara di  Wilayah Korami06/Cerenti. Ibu Jauna(80) Di Desa Kompe Berangin Kecamatan Cerenti Kabupaten Kuantan Singingi Provinsi Riau, Rabu ( 6/5/2020).

Sekitika hari itu Juga Danramil 06/Ceranti Kapten Arh B. Simanjuntak beserta  Babinsa  desa Kompe Berangin Langsung ke Alamat dan Memberikan bantuan sembako dan Pemasangan penerangan ( listrik ) di rumah tersebut.

Danramil 06/Cerenti Kapten Arh B. Simanjuntak menyampaikan kepada Babinsa Desa Kompe Berangin Serka M. Amin dan Pak Kadus setempat. " Perhatian dan  Kasih  adalah merupakan sumber Kekuatan dan saling memberi antar sesama  membuat hati bahagia. Ungkap Danramil.

Untuk itu mari kita selalu  memberi kpd sesama agar hidup kita bahagia dan bermakna, imbuhnya.

Tidak lupa Ibu Jauna mengucapkan terima kasih banyak kepada Danramil 06/Cerenti Kapten Arh B. Simanjuntak dan para Babinsa Koramil 06/Cerenti yang telah memberikan sembako dan pemasangan penerangan (Listrik) ini.


Berita Lainnya

Index
Galeri