Dipadati Wisatawan Lokal, Festival Pantai Rupat Bengkalis Berlangsung Meriah 

Dipadati Wisatawan Lokal, Festival Pantai Rupat Bengkalis Berlangsung Meriah 

BENGKALIS - Festival Pantai Rupat, Kabupaten Bengkalis ditaja Dinas Pariwisata, Kebudayaan, Pemuda dan Olahraga (Disparbudpora) Kabupaten Bengkalis berlangsung meriah. Dipadati wisatawan lokal, kegiatan tersebut diisi berbagai kegiatan perlombaan dan budaya rakyat yang resmi dibuka Sekretaris Daerah (Sekda) Bengkalis, H. Bustami, HY, Sabtu (14/10/2018). 

Kegiatan dipusatkan di Pantai Pesona Teluk Rhu, Kecamatan Rupat Utara. Selain Sekda Bengkalis, hadir Kapolres Bengkalis AKBP Yusup Rahmanto, S.I.K, Kepala Dinas Pariwisata Provinsi Riau, Fahmirizal, Kepala Dinas Parbudpora Kabupaten Bengkalis, Anharizal, Pimpinan Bank Riau Kepri Cabang Bengkalis, Imran dan penggiat pariwisata. 

Sejumlah perlombaan festival diantaranya, parade sampan hias, layang-layang, perang bantal, lomba boat pancung, lomba mencari kepah dan hiburan masyarakat. Di sela-pembukaan Festival Pantai Rupat, juga dikukuhkan Generasi Pesona Indonesia (Genpi) Kabupaten Bengkalis oleh Kepala Dinas Pariwisata Provinsi Riau. 

Kepala Dinas Pariwisata Provinsi Riau, Fahmirizal mengatakan, bahwa kegiatan sudah berlangsung tahun kelima ini bertujuan untuk mempromosikan destinasi wisata Pulau Rupat, Bengkalis, Riau. Dan menarik minat wisatawan berkunjung ke Pantai Rupat. 

''Mari kita bersama-bersama menyusun agenda Festival Pantai Rupat ini sebagai paket pariwisata yang akan dijual oleh biro perjalanan. Untuk itu Pemprov Riau bersama Pemkab Bengkalis akan duduk membahas masalah ini,'' ujarnya ketika menyampaikan sambutan, Sabtu (13/10/2018). 

Menurutnya, Festival Pantai Rupat memiliki nilai sangat strategis baik bagi Bengkalis maupun Riau. Ini sesuai dengan visi menjadikan Pulau Rupat sebagai destinasi wisata di Provinsi Riau. 

"Kita berharap melalui Festival Pantai Rupat ini juga bisa memberikan kontribusi positif bagi masyarakat tempatan. Pulau Rupat masuk dalam kawasan strategis pengembangan pariwisata nasional. Tentunya ini perlu perhatian semua pihak, baik kabupaten, provinsi maupun pusat dalam memberikan dukungan terhadap pengembangan pembangunan pariwisata ini,'' harapnya. 

Dia menambahkan, jika pembangunan sektor pariwisata di Pulau Rupat terwujud, maka kemandirian dan pertumbuhan ekonomi masyarakat otomatis akan terbangun dengan sendirinya.

Sebelumnya, Kepala Disparbudpora Kabupaten Bengkalis, Anharizal menyebutkan, bahwa kegiatan dimulai hari ini tersebut sebagai upaya untuk mempromosikan destinasi wisata Pulau Rupat. "Sehingga masyarakat tertarik untuk datang ke Pulau Rupat ini," katanya.


Berita Lainnya

Index
Galeri