Terkait Oknum ASN yang Nongkrong di Kantin Saat Jam Kerja, Ini Kata Satpol PP Dumai

Terkait Oknum ASN yang Nongkrong di Kantin Saat Jam Kerja, Ini Kata Satpol PP Dumai
Sejumlah ASN Dinas PUPR Dumai nongkrong di kantin, Rabu (15/11/2017). Padahal masih dalam jam kerja.

DUMAI - Kepala Satpol PP Dumai, Bambang Wardoyo belum menyikapi ulah oknum Aparatur Sipil Negara (ASN) Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Dumai.

Mereka kedapatan berada di kantin pada jam kerja, Rabu (15/11/2017). Para oknum ASN sibuk ngobrol dan tertawa di sana.

Bambang malah memaklumi adanya oknum ASN berada di kantin pada jam kerja. Ia masih mempertimbangkannya sebab kantin berada di areal komplek kantor.

"Kalau di kantin dekat kantor itu maklum," ujar pria berkacamata itu, Rabu (15/11/2017).

Menurutnya, pihak Satpol PP Dumai saat ini fokus menertibkan oknum ASN yang meninggalkan kantor pada jam kerja.

Perbuatan ini jelas mengganggu pelayanan publik. Masyarakat tentunya datang ke kantor pelayanan publik setiap harinya.

"Saya koordinasikan sana Badan Kepegawaian dan Diklat Dumai serta Inspektorat Dumai. Oknum ASN yang di luar tanpa kepentingan pada jam kerja bisa saja kena sanksi atas ulah mereka," ulasnya.

Sumber: Tribunpekanbaru.com


Berita Lainnya

Index
Galeri