GM PT Ivo Mas Tunggal Batalkan Rapat Melalui SMS, Disnaker Dumai: Ini Pelecahan

GM PT Ivo Mas Tunggal Batalkan Rapat Melalui SMS, Disnaker Dumai: Ini Pelecahan
Kantor PT Ivo Mas Tunggal.

DUMAI - General Manager PT Ivo Mas Tunggal yang beroperasi di kawasan industri Lubuk Gaung, Kecamatan Sungai Sembilan membatalkan rapat dengan Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi Kota Dumai melalui pesan singkat (SMS). 

Plt Kepala Disnakertrans Kota Dumai, Suwandi SH mengaku kecewa dengan pimpinan PT IMT Paulus Tumanggor. Sebab, pimpinan anak perusahaan Sinar Mas Group tersebut membatalkan rapat dengan cara mengirim SMS (Short Message Service). 

"Perusahaan PT IMT sudah melecehkan Disnakertrans Kota Dumai. Sebab agenda rapat yang sudah disepakati hari ini dibatalkan GM PT Ivo Mas Tunggal dengan hanya mengirim SMS ke HP saya . Ini pelecahan," tegasnya, Senin (6/11/2017). 

Dijelaskan mantan Kepala Kantor Pasar Kota Dumai ini, sesuai rencana pertemuan, Senin (6/11/2017) merupakan tindaklanjut dari pertemuan yang belum membuahkan hasil pada Rabu (1/11/2017) pekan lalu. 

Sebab dalam pertemuan bersama magemen PT IMT didampingi HO PT Sinarmas tbk Pramono Hanum dari Jakarta, tak ditemukan keputusan yang berarti menyangkut penyelesaian permasalahan yang terjadi di PT IMT Lubuk Gaung. 

Suwandi juga membacakan pesan SMS tersebut, "Selamat pagi pak Kadis, mohon maaf pak, saya Paulus Tumanggor, hari ini tidak bisa menghadiri rapat yang telah direncanakan. Mohon kiranya dapat kita undur untuk beberapa hari kedepan. Karena ada beberapa hal yang juga sangat urgent harus diselesaikan. Trimakasih pak." 

Mendapat SMS berisi pembatalan tersebut, Plt Kepala Disnakertrans Kota Dumai Suwandi bersama peserta rapat yang terlibat dalam penyelesaian pekerja dengan PT Ivo Mas Tunggal langsung tersinggung. 

Menurut Suwandi, dugaan penyimpangan ketenagakerjaan di PT Ivo Mas Tunggal (IMT) Lubuk Gaung tetap diproses sebagaimana aturan berlaku. "Apapun ceritanya ini kasus tetap akan kita proses hingga tuntas," tegasnya.

Sumber: Riauterkini.com


Berita Lainnya

Index
Galeri