Bantuan Keuangan Khusus Tahap II Bersumber Dana APBD Provinsi Diserahkan Pjs Bupati Rohul

Bantuan Keuangan Khusus Tahap II Bersumber Dana APBD Provinsi Diserahkan Pjs Bupati Rohul
Pjs Bupati Rokan Hulu (Rohul) Drs.H.Masrul Kasmy, M.Si saat memberikan bantuan kepada masyarakat s

ROHUL-Pemerintah Provinsi menyalurkan bantuan keuangan khusus tahap II yang bersumber dari dana APBD Provinsi Riau melalui pemerintah Kabupaten Rokan Hulu, yang diserahkan Pjs Bupati Rokan Hulu (Rohul) Drs.H.Masrul Kasmy, M.Si pada masyarakat secara simbolis di kantor camat rambah, senin (2/11/2020) sekira Pukul 09.00 WIB.

Penyerahan bantuan ini berguna untuk penanganan dampak Covid 19 di Kecamatan Rambah yang akan dibagikan kepada Keluarga penerima manfaat (KPM) sesuai data hasil verifikasi dan validasi yang telah dilakukan pemerintah Desa/Kelurahan dan Dinas Sosial P3A Rohul setelah proses penyaluran tahap satu terdahulu.

Pjs Bupati mengatakan kepada awak media, bahwa penyaluran bantuan keuangan Khusus provinsi ini juga akan di salurkan pada kecamatan lain di Rohul, sehingga KPM di setiap Desa bisa menjemput bantuan ini di Kecamatan masing-masing.

Masrul juga menambahkan, bahwa bantuan tahap dua ini sebanyak 300 ribu rupiah / KPM dan setelah ini nanti juga akan ada tahap ketiga yang insyaallah akan di salurkan pada bulan Desember.

Dirinya berharap semoga dengan kembali disalurkan nya bantuan ini bisa membantu menambah kebutuhan masyarakat terutama bagi Keluarga Penerima Manfaat ( KPM) yang mana terdampak akibat Pandemi Covid-19 ini.

"Dengan kembali disalurkan nya bantuan ini, mudah mudahan bisa menambah kebutuhan sehari-hari, sebab kita ketahui bersama bahwa efek dari Pandemi ini sangat tersasa sekali terutama bagi masyarakat yang mana sempat terhambat akan segala aktivitas," ungkap Masrul.

Tidak lupa juga Pjs Bupati Rohul ini mengajak masyarakat untuk tetap selalu mentaati protokol kesehatan terutama mentaati akan 4 M (mencuci tangan, menggunakan masker, menjaga jarak dan menghindari kerumunan) sebab sampai saat ini belum adanya obat akan penyakit ini, dan obat yang paling ampuh adalah dengan mentaati Protokol Kesehatan.

Selanjutnya Sekretaris Dinsos P3A Rohul Apriliadi, S.E, M.Si mewakili Kadis Sosial Hj.Sri Mulyati, S.Sos saat dikonfirmasi via WhatsApp mengatakan, bahwa jumlah bantuan yang disalurkan di Kecamatan Rambah sebanyak 1340 bagi Non DTKS dan 324 bagi BPNT Murni, dengan total keseluruhan sebanyak 1.664 KPM, dan sudah disalurkan dan diserahkan secara simbolis oleh Pjs Bupati Rohul.Dirinya menambahkan, bahwa bantuan ini juga telah disampaikan pada Kecamatan lain di Kabupaten Rohul.

Dalam penyaluran bantuan keuangan khusus dana provinsi ini tampak juga hadir menyaksikan Kadis Dinas Sosial P3A Rohul Hj. Sri Mulyati, S.Sos, Camat Rambah Ari Gunadi, Serta Para Kades Se Kec.Rambah.***(ADV Diskominfo)


Berita Lainnya

Index
Galeri