PMI Meranti dan Forum Anak Meranti Adakan Pemeriksaan Golongan Darah

PMI Meranti dan Forum Anak Meranti Adakan Pemeriksaan Golongan Darah

MERANTI - Palang Merah Indonesia (PMI) Kabupaten Kepulauan Meranti bekerjasama dengan Forum Anak Meranti menggelar pemeriksaan golongan darah, yang berlangsung di Sekolah Menengah Atas (SMA) Negri I Selatpanjang.

Plt. Ketua PMI Kabupaten Kepulauan Meranti dr Misri Hasanto mengatakan kegiatan tersebut dilaksanakan pada Kamis 18 April 2019 bagi siswa dan siswi di SMAN I Selatpanjang sebanyak 50 Siswa. 

"Kegiatan ini merupakan kegiatan perdana yang kita laksanakan," kata dr Misri yang juga Sekretaris Dinas Sosial Pemberdayaan Perempuan,
 Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana Kabupaten Meranti, pada Jum'at (19/04/2019).

Dirinya juga mengatakan kegiatan tersebar turut dihadiri oleh Guru usaha kesehatan sekolah (UKS) SMA N I Selatpanjang, Palang Merah Remaja (PMR) SMA N I Selatpanjang, PMI Kabupaten Meranti, Pendamping dari Dinas Sosial Pemberdayaan Perempuan Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana Kabupaten Kepulauan Meranti dari bidang Perlindunga Perempuan dan Perlindungan Anak (PP-PA) Meranti. 

Dijelaskan Misri, kedepannya pihaknya akan memprogramkan kegiatan pemeriksaan golongan darah kepada seluruh siswa yang ada di Kabupaten Kepulauan Meranti melalui kegiatan Forum Anak Meranti, Saka Bhakti Husada, PMR dan UKS.

"Kita juga dari PMI Kepulauan Meranti sudah punya MOU dengan Forum Anak Meranti. Untuk menunjang program ini, PMI sudah siapkan 100 orang Relawan PMR dari berbagai sekolah," jelasnya. 

"Kedepanya, kita akan membuat bank data golongan darah untuk semua Desa/Kelurahan, sehingga setiap masyarakat butuh Darah kita udah punya Data Base nya.Data ini akan kita titip pada kantor Desa, Puskesmas, Kantor Camat, dan RSUD," tambahnya. 

Disamping itu, dirinya juga menuturkan bahwa PMI adalah organisasi sosial kemanusiaan yang harus selalu siap dengan kondisi yang menjadi kebutuhan dasar masyarakat, terutama bidang pelayanan darah, penyuluhan narkoba dan penyuluhan kesehatan. (red/wp)

 


Berita Lainnya

Index
Galeri