Ini Pesan Gubernur kepada Masyarakat di HUT ke-59 Riau

Selasa, 09 Agustus 2016 | 16:28:39 WIB
Gubernur Riau Arsyadjuliandi Rachman pimpin upacara Hari Ulang Tahun (HUT) ke-59 di halaman kantor g
PEKANBARU - Bersempena dengan perayaan hari ulang tahun (HUT) ke-59 Provinsi Riau, Gubernur Riau H Arsyadjuliandi Rachman menitipkan beberapa pesannya kepada seluruh masyarakat untuk kemajuan bumi Melayu dimasa yang akan datang.
 
"Kita bersyukur karena Riau banyak kemajuannya dibidang ekonomi, pendidikan, infrastruktur dan juga politik. Tentu kita akan tetap menjalankan ini agar misi Riau tahun 2020 terealisasi sebagaimana seperti yang telah disusun," ungkap Andi Rachman, Senin (8/8/2016) malam, di Pekanbaru.
 
Ia pun mengajak seluruh elemen masyarakat untuk bersama-sama membangun Riau melalui bidang profesinya masing-masing. Dijelaskannya, bagi kalangan pengusaha diminta untuk meningkatkan investasi dan menciptakan lapangan pekerjaan.
 
Sementara itu, dalam bidang pendidikan diharapkan dapat menciptakan lingkungan pendidikan yang baik dan menghasilkan sumber daya manusia (SDM) yang mumpuni untuk bersaing diera Masyarakat Ekonomi Asean (MEA).
 
"Dan untuk ASN (Aparatur Sipil Negara) tolong tingkatkan kinerja dan profesionalistasnya sesuai tupoksi. Berikan hasil yang terbaik kepada masyarakat," tuturnya.
 
Tidak lupa, ia berpesan agar seluruh masyarakat di Riau untuk saling menjaga kerukunan antar umat beragama."Mari kita tingkatkan keimanan dan ketaqwaan, agar Provinsi Riau diusianya yang ke-59 ini senantiasa dalam lindungan Allah SWT," tutupnya. (max/mcr)
 

Terkini