Tertibkan Balap Liar, Wali Kota Pekanbaru Arahkan Pembalap Muda ke Jalur yang Benar

Jumat, 07 Maret 2025 | 04:28:41 WIB
Foto : Ilustrasi

PEKANBARU - Pemerintah Kota (Pemko) Pekanbaru mengambil langkah tegas dalam menertibkan aksi balap liar yang kerap meresahkan masyarakat. Selain melakukan pembubaran, Pemko juga berupaya mencarikan solusi dengan mengarahkan para pembalap ke tempat yang lebih aman dan sesuai.

"Aksi-aksi balap liar ini akan kami alihkan ke lokasi yang lebih tepat. Kami ingin para pembalap bisa menyalurkan bakatnya di jalur yang benar," ujar Wali Kota Pekanbaru, Agung Nugroho, Jumat (7/3).

Sebagai langkah awal, Pemko telah melakukan penertiban di Stadion Utama Riau, Jalan Nagasakti, yang kerap dijadikan lokasi balap liar.

"Tiga hari lalu, kami turun langsung ke Stadion Utama. Ada balapan liar, dan langsung kami bubarkan," ungkap Agung.

Terkait fasilitas bagi pembalap muda, rencana pembangunan sirkuit balap sebenarnya telah dibahas di tingkat Pemprov Riau.

Agung berharap gubernur dapat melanjutkan rencana tersebut, mengingat keberadaan arena balap sudah menjadi harapan masyarakat, khususnya pecinta otomotif.

"Saat saya masih di DPRD Riau, hal ini sudah pernah saya sampaikan. Kini, saya akan mencari solusi terdekat agar anak-anak yang memiliki minat balap bisa difasilitasi dengan baik," tambahnya.

Menurutnya, di kota yang terus berkembang seperti Pekanbaru, anak muda yang gemar balapan perlu diarahkan dengan baik. Jika tidak, aksi balap liar akan terus terjadi dan berpotensi mengganggu ketertiban serta keselamatan.

"Namun, jika diarahkan dengan benar, mereka bisa meraih prestasi di bidang olahraga otomotif," kata Agung.

Pemko Pekanbaru berkomitmen mencari solusi terbaik agar anak-anak muda yang hobi balap tidak hanya dapat menyalurkan kegemarannya, tetapi juga berkembang dalam lingkungan yang lebih aman dan kompetitif.

Terkini