Dua Pelaku ‘Ganjal ATM’ di Pekanbaru Ditangkap, Warga Diminta Waspada

Senin, 10 Februari 2025 | 16:19:13 WIB
Kedua pelaku ganjal ATM saat berada di Mapolresta Pekanbaru

Pekanbaru - Warga Kota Pekanbaru diimbau untuk lebih waspada saat melakukan transaksi di Anjungan Tunai Mandiri (ATM) agar tidak menjadi korban modus penipuan ‘ganjal ATM’.

Satuan Reserse Kriminal (Satreskrim) Polresta Pekanbaru telah meringkus dua pelaku, yakni DW alias Si Am (58) dan AB alias Feri (50). Keduanya ditangkap pada Rabu (5/2) di Kabupaten Pasaman Barat, Sumatera Barat, dengan bantuan kepolisian setempat.

Kasatreskrim Polresta Pekanbaru, Kompol Bery Juana Putra, menjelaskan bahwa aksi kedua pelaku terjadi pada Selasa (28/1) di gerai ATM SPBU Jalan Riau, Kelurahan Air Hitam, Kecamatan Payung Sekaki.

"Korban awalnya kesulitan memasukkan kartu ATM ke mesin. Saat itu, salah satu pelaku datang berpura-pura menawarkan bantuan, mengarahkan korban untuk menempelkan kartu dan meminta menekan PIN," ujar Kompol Bery, Senin (10/2/2025).

Namun, korban gagal menarik uang karena PIN-nya telah terblokir. Tanpa disadari, kartu ATM-nya telah ditukar dengan kartu lain oleh pelaku. Saat diperiksa, saldo korban sudah berkurang sebesar Rp20 juta.

Menerima laporan tersebut, tim Satreskrim Polresta Pekanbaru segera melakukan penyelidikan dan berhasil melacak keberadaan pelaku. DW alias Si Am ditangkap lebih dulu di Kecamatan Tigo Nagari, Pasaman Barat, disusul dengan penangkapan AB alias Feri di lokasi yang sama.

"Kedua pelaku mengakui perbuatannya dan saat ini sedang menjalani proses hukum," tutup Kompol Bery.

Masyarakat diimbau untuk selalu berhati-hati saat bertransaksi di ATM, terutama jika ada orang asing yang menawarkan bantuan.

Terkini