Kuansing- Elgamar, S.Kom., M.Kom Terpilih Sebagai Ketua Senat Universitas Islam Kuantan Singingi (UNIKS) periode 2021-2025.
Pemilihan Ketua Senat Universitas Islam Kuantan Singingi digelar pada hari ini, Senin (13/12/2021) di Gedung Rektorat UNIKS Kebun Nenas, Jake Kecamatan Kuantan Tengah.
Sebelum pemilihan ketua Senat dilaksanakan musyawarah terlebih dahulu oleh anggota senat untuk dicalonkan sebagai Ketua Senat Periode 2021-2025, dua nama bersedia dicalonkan sebagai Ketua Senat yakni Elgamar, S.Kom., M.Kom dan Bustanur, S.Ag., M.Us.
Selanjutnya anggota senat bermusyawarah mekanisme Pemilihan Ketua Senat yang dicalonkan. Dari hasil musyawarah, Anggota Senat sepakat melakukan pemilihan secara voting tertutup dari 16 anggota senat 15 orang yang hadir sudah kuorum.
Dari hasil voting pemilihan Ketua Senat Elgamar, S.Kom., M.Kom mendapat 10 suara dan Bustanur, S.Ag., M.Us mendapat 4 suara, 1 suara tidak memilih/abstain maka ditetapkanlah Elgamar, S.Kom., M.Kom sebagai Ketua Senat Periode 2021-2025.
Sementara untuk sekretaris senat, anggota senat sepakat ketua senat yang menunjuknya dan disepakati oleh anggota senat, Ketua Senat terpilih Elgamar, S.Kom., M.Kom menunjuk langsung Meli Sasmi, SP., MP sebagai sekretaris senat langsung disetujui anggota senat lainnya.
Elgamar, S.Kom., M.Kom dan Meli Sasmi, SP., MP sama-sama dosen yang sedang melanjutkan studi doctoral, Elgamar melanjutkan studi di Malaysia dan Meli Sasmi di Padang, Sumbar.
Setelah pemilihan Ketua Senat, Rektor UNIKS, Dr. H. Nopriadi, S.K.M., M.Kes mengucapkan Selamat kepada Elgamar, S.Kom., M.Kom dan Meli Sasmi, SP., MP sebagai Ketua dan Sekretaris senat UNIKS Periode 2021-2025.
Ini pasangan yang cocok, sehingga nanti fungsi senat bisa memberikan pertimbangan objectif akademik. Kita yakin Pak Elgamar, S.Kom., M.Kom mampu memimpin anggota senat, semoga bisa bekerjasama dan kondusif untuk 4 tahun kedepan, ujar Dr. Nopriadi usai pemilihan Ketua Senat.
Terakhir Ketua Senat terpilih Elgamar, S.Kom., M.Kom, menyampaikan Senat UNIKS siap bersinergi dan bergandengan tangan bersama pimpinan UNIKS untuk kemajuan UNIKS kedepan, ungkap Elgamar.