Tanaman hias sering digunakan untuk menghias halaman rumah atau ruangan dalam rumah. Sehingga ruangan ataupun halaman rumah jadi terlihat segar dan hijau dengan adanya tanaman hias tersebut.
Namun perlu diketahui, tak semua tanaman hias itu aman, sebagian ada yang beracun jika sampai termakan. Orang dewasa memang tidak akan memakannya, tapi anak-anak dan hewan peliharaanmu bisa saja memakannya.
Jika tanaman hias yang dimaksud sampai termakan, efeknya sangat berbahaya bagi kesehatan tubuh. Jadi jika kamu memiliki tanaman-tanaman hias berikut ini, pastikan dijauhkan dari jangkauan anak-anak dan hewan peliharaanmu. Berikut lima tanaman hias yang sebenarnya sangat beracun jika sampai termakan.
1. Sirih Gading
Sirih gading sering dijadikan tanaman hias karena memiliki daun yang elok dilihat. Namun jangan salah, sirih gading bukan tanaman sirih yang biasa dijadikan bumbu masakan, sirih gading justru beracun jika sampai dimakan. Akibatnya kamu akan muntah-muntah, bengkak dan alergi.
2. Kuping Gajah
Tanaman yang satu ini pasti pernah kamu lihat. Daunnya yang berwarna hijau cerah dan ada yang merah muda memang sangat menarik untuk dilihat. Tapi jika sampai termakan, efeknya bisa dengan cepat membuat muka dan matamu bengkak, menyebabkan diare dan muntah-muntah. Pastikan tumbuhan ini dijauhkan dari anak-anak.
3. Bunga Lili Perdamaian
Bunga lili perdamaian sering dijadikan tanaman hias di dalam ruangan. Tapi hati-hati menyimpannya jika kamu memiliki anak-anak. Baik bagi hewan peliharaan atau anak-anak, tanaman ini sangat berbahaya jika sampai termakan karena sangat beracun. Kalau hanya menyentuhnya, itu aman-aman saja.
4. Palem Sago
Palem Sago memang agak mirip dengan pohon palem, tapi biasanya ini memiliki ukuran kecil. Jadi sangat cocok bila dijadikan tanaman hias di sudut halaman rumah kamu. Namun perlu diperhatikan, tanaman ini sangat beracun jika sampai termakan karena bisa menyebabkan gagal hati dan diare. Jadi pastikan tanaman ini dijauhkan dari anak-anak dan hewan peliharaanmu.
5. English Ivy
Tanaman merambat ini memiliki daun yang runcing dan terlihat lembut serta halus. Meski terlihat seperti rumput biasa, English Ivy bisa menyebabkan gangguan otak, ruam, ataksia dan dermatitis kontak.