Saat Seseorang Meninggal, Inilah Organ Tubuh yang Paling Terakhir Mati

Rabu, 21 November 2018 | 19:22:41 WIB

Cardiac arrest atau henti jantung merupakan suatu kondisi medis serius ketika jantung berhenti berdetak mendadak. Bukan tidak mungkin kalau kondisi ini bisa berakibat karena jantung sudah tak lagi berfungsi.

Otak sering menjadi organ tubuh yang “mati” paling terakhir ketika seseorang dikatakan tak bernyawa. Namun, berapa lama waktu yang dibutuhkan otak sampai benar-benar mati setelah jantung berhenti memompa darah ke seluruh tubuh?

Secara medis, biasanya seseorang akan kehilangan kesadaran dalam 20 detik setelah darah berhenti mengalir di dalam tubuh, dikutip dari Very Well Health.

Perlu diketahui bahwa “tidak sadarkan diri” di sini bukan berarti otak Anda ikut berhenti berfungsi. Otak Anda masih tetap berfungsi meski Anda tidak sadarkan diri, tapi hanya tidak cukup mampu untuk membuat tubuh tetap terjaga.

Seseorang bahkan diperkirakan masih mungkin bertahan dalam kondisi setengah sadar meskipun fungsi paru dan jantung telah berhenti.

Lewat dari 20 detik, korteks serebral (bagian otak yang berfungsi sebagai tempat berpikir logis) akan mulai melemah secara berangsur-angsur. Selanjutnya, pasokan sisa oksigen yang menuju otak baru akan mulai habis dalam dua menit kemudian.

Kurang lebih sekitar 3-4 menit setelah jantung berhenti, otak tidak lagi mendapat suplai darah sama sekali sehingga mengakibatkan kerusakan sel-sel serta kematian organ. Ini penyebabnya mengapa kebanyakan kasus henti jantung sering kali berujung pada kematian.

Terkini