Panen Raya Cabe, Bupati Irwan Ajak Masyarakat Jadi Produsen Pertanian

Panen Raya Cabe, Bupati Irwan Ajak Masyarakat Jadi Produsen Pertanian
Bupati Kepulauan Meranti, Drs H Irwan MSi dan Istri Hj Nirwana Sari SE, melakukan panen raya cabe di
SELATPANJANG - Bupati Kepulauan Meranti, Drs H Irwan MSi dan Istri Hj Nirwana Sari SE, melakukan panen raya cabe di Desa Tanjung Peranap, Kecamatan Tebingtinggi Barat. Bupati mengajak masyarakat menjadi produsen pertanian dengan memanfaatkan lahan kosong.
 
"Saya sangat bangga warga disini berhasil menanam cabe dengan baik, semoga dapat diikuti masyarakat lainnya, sehingga dapat dijual di Selatpanjang untuk membantu masyarakat mendapatkan cabe murah, saat lemahnya kondisi ekonomi saat ini," ungkap Bupati Irwan.
 
Panen raya cabe, Rabu (30/11/2016) petang, pada lahan 1,5 hektar di Jalan Poros Alai-Mengkikip milik Kepala Desa Tanjung Peranap Aswandi itu, menghasilkan 1 ton cabe dengan lama pembibitan hingga panen membutuhkan waktu 3 sampai 4 bulan.
 
Bila hasil panen 1 ton itu dijual seharga Rp 75 ribu perkilogram, maka akan menghasilkan uang bagi petani sebesar Rp 75 juta, atau jika dibagi 3, maka perbulannya akan menghasilkan uang Rp 25 juta.
 
"Ini sangat menjanjikan, bisa menghasilkan keuntungan yang luar biasa. Andai saja tiap keluarga mau melakukannya maka akan meningkatkan pendapatan keluarga dan mengurangi angka kemiskinan di Kepulauan Meranti," kata Bupati. (max/hms)
 


Berita Lainnya

Index
Galeri